Wih, sok bener memberikan tips untuk penyelenggara kontes SEO, biasanya kan membahas bagaimana tips SEO, bagaimana optimasi SEO dll yang lebih pada teknis cara memenangkan kontes SEO, kok malah tips untuk penyelenggara kontes SEO…
Sebenarnya ini bukan hanya tips saja, namun semacam keluhan dari seorang pemula yang sebenarnya suka mengikuti kontes SEO, karena mengikuti kontes juga ada manfaat lainnya seperti yang pernah saya tulis di Bagaimana Memanfaatkan Even Kontes SEO Yang Efektif Dan Tidak Sia-Sia, tapi ada sesuatu yang kadang membuat ragu dan mundur, tentu saja tidak bagi kawan yang bersemangat, tidak seperti saya.
Tips dibawah ini bukan tips lengkap, tapi sebagai tips tambahan saja mengenai pembagian hadiah dari anggaran dana yang mungkin bisa sebagai bahan pertimbangan, karena tiap kontes tentu saja memiliki peraturannya masing-masing. Langsung saja ke tips mengadakan kontes SEO:
Pembagian hadiah usahakan lebih merata
Mesin pencari khususnya Google, bagaimanapun telitinya namun tentu memiliki sebuah waktu untuk update data SERP, dan ini kita tidak tahu kapan, kalau akhir kontes kemudian bersamaan dengan gonjang-ganjing perubahan maka tentu saja unsur keberuntungan menjadi sangat menonjol. Dan ini kurang adil.
Selain itu halaman depan SERP juga seringkali berubah-ubah meski dalam waktu dekat, dan sepertinya itu salah satu algoritma Google saat ini, khususnya untuk halaman-halaman yang kualitasnya rata-rata sama.
Kalau kita amati dari kontes-kontes yang ada selama ini, hadiah terbesar selalu untuk pemenang no 1, 2, 3 sampai 5 saja dan seterusnya sangat kecil hadiahnya bahkan tidak mendapat hadiah.
Urutan pemenang 10 besar bahkan 20 besar sebenarnya patut diacungi jempol, dan rata2 selisih kualitas halaman mereka tidak beda jauh, jadi kasihan kalau hanya 3 orang yang mendapat hadiah besar kemudian lainnya hanya hadiah hiburan. Memang kalau dana kontes terbatas tidak bisa dibahas lagi, tapi kalau besar dananya, kenapa gak dibagi lebih “manusiawi”?
Mungkin agar kelihatan WAH! hmmm saya kira dari total anggaran saja sudah kelihatasn WAH kok, pembagiannya saja yang perlu lebih merata. Saya yakin akan makin banyak yang ikut kontesnya karena kesempatan menang lebih luas.
Misal anggaran 10 juta, maka yang selama ini sering terjadi adalah pembagiannya sebagai berikut:
- Juara 1 : Rp 5.000.000,-
- Juara 2 : Rp 2.500.000,-
- Juara 3 : Rp 1.500.000,-
- Juara 4 : Rp 1.000.000,-
Lalu selanjutnya hadiah hiburan dan kadang adalah gigit jari… Saya kira anggaran Rp 10 juta bisa kok lebih diratakan misalnya:
- Juara 1 : Rp 2.000.000,-
- Juara 2 : Rp 1.500.000,-
- Juara 3 : Rp 1.500.000,-
- Juara 4 : Rp 1.000.000,-
- Juara 5 : Rp 1.000.000,-
- Juara 6 : Rp 1.000.000,-
- Juara 7 : Rp 500.000,-
- Juara 8 : Rp 500.000,-
- Juara 9 : Rp 500.000,-
- Juara 10 : Rp 500.000,-
Bukankah lebih merata? dan penghargaan kepada perjuangan dalam optimasi SEO menjadi lebih layak dan adil. Coba saja kita lihat beberapa hari usai kontes, seringkali komposisi SERP bisa langsung berubah.
Jika dananya lebih besar, coba saja diratakan sampai pemenang ke 20, mungkin juara 11 sampai 20 lebih kecil lagi dan hadiah hiburan tidak apa-apa, tapi 10 besar pada dasarnya adalah jagoan semua, jadi kasihan kalau cuma dapat hadiah hiburan atau hadiah “ucapan selamat” doang.
Ini hanya pendapat saya, jika menurut Anda salah dilarang protes, karena namanya pendapat kan bebas ?