Gudang Informasi

ayomaju.com

Belajar

Blog Dengan Self Hosting Tidak Selalu Menyenangkan

Semakin galaknya blogger.com dalam menghapus blog-blog yang dianggap melakukan spamming, membuat banyak para blogger melakukan migrasi ke blog self hosting. Tapi benarkah dengan memiliki hosting sendiri maka masalah akan teratasi?

HostingKalau masalah dihapus sepihak seperti kasus blog gratis blogspot memang tidak, tapi kalau blog dimatikan alias suspend masih mengancam. Yang selama ini senang dengan yang namanya SEO maka perlu benar-benar jeli dalam memilih hosting. Shared hosting masih paling populer digunakan karena selain murah juga sangat simple pengaturannya.

Yang namanya disuspend sudah sering deh saya alami, ancur jadinya SERP blognya. Dipecat dari shared hosting juga beberapa kali, bukan hanya hosting Indonesia, hosting luar negeri juga sering. Alasannya macam-macam, meskipun sebenarnya alasannya hanya satu, yaitu kelebihan beban karena trafik. So, sampai sekarang tetap saja yang namanya shared hosting meski dengan embel-embel unlimited, adalah bohong.

Yang tidak menyenangkan dari blog self hosting adalah biayanya, kalau ada yang menjual murah, maka pasti seringkali terjadi overselling, dan tentu saja abal-abal. Sampai saat ini hosting luar negeri masih lebih bisa dipercaya, dan harganya memang lumayan mahal, kalau sebulan dibawah $5 maka biasanya tidak tahan trafik, diatas 7k/day sudah letoy. Kalau yang kuat diatas 20k/day biasanya harganya diatas $5 sebulan. Cukup murah sih kalau dibanding penghasilan yang bisa diterima jika trafik tinggi. Tapi tetap saja bayar alisa tidak gratis kayak blogspot.

Heeuuuuh, cuma menuangkan uneg-uneg saja gara-gara dipusingkan masalah hosting. Dan tentu saja tidak membicarakan blog ayomaju.com ini yang trafiknya kecil.